Cara Menentukan Banyak Faktor Positif Suatu Bilangan


Cara Menentukan Banyak Faktor Positif Suatu Bilangan. Suatu bilangan memiliki faktor-faktor yang merupakan bilangan faktor yang jika dikali dengan bilangan faktor pasangannya menghasilkan bilangan tertentu. Sebagai contoh 36 memiliki faktor positif 9, yaitu 1,2,3,4,6,9,12,18,36. Lalu bagaimana cara menentukan banyak faktor positif suatu bilangan?
Baca Juga : Cara Mengubah Satuan Derajat ke Satuan Radian dan Sebaliknya

Untuk mencari banyak faktor positif  suatu bilangan bisa menggunakan cara manual dan cara cepat. Cara manualnya dengan menentuka setiap faktor lalu dihitung. Contohnya 144, faktornya 1×144, 2×72, 3×48, 4×36, 6×24, 8×18 9×16, 12×12 sehingga jika dihitung banyak faktor positif dari 144 ada 15 yaitu 1,2,3,4,6,8,9,12, 16,18,24,36,48,72,144. Keuntungan dari cara ini kita tahu bilangan mana saja yang merupakan faktor positifnya. Kelemahannya akan memakan waktu jika bilangan besar.

Cara cepatnya yaitu dengan menentukan faktor prima suatu bilangan. Lalu setiap pangkatnya ditambah satu lalu dikali dengan pangkat lainnya.
A=adbecf
Faktor Positif A = (d+1)(e+1)(f+1)
Contoh 144=2432
Banyak faktor positif dari 144 =(4+1)(2+1)
=5×3=15
Keuntungan cara ini yaitu tidak memerlukan waktu yang banyak terutama bilangan yang bernilai besar. Kelemahannya kita tidak tahu bilangan mana saja yang merupakan faktor positif dari bilangan tersebut.



0 komentar:

Post a Comment