Pembahasan Soal KSN/OSP Informatika Komputer 2019 No 15 dan 16

 Terdapat beberapa  buah  kota  yang terhubung  dengan  penerbangan  satu arah  (arah  penerbangan  ditunjukkan dengan  tanda  panah)  sebagai berikut: 


15.  Jika  diketahui  Pak  Dengklek  melakukan  perjalanan  dari  Kota-0  ke  Kota-9  melewati  tepat  4  penerbangan,  berapa banyak  kemungkinan rute  berbeda  yang  bisa  diambil? 

Pembahasan Soal OSP Informatika Komputer 2019 no 15.

Dari 0 menuju 9 dengan 4 penerbangan artinya sebelum sampai 9 harus singgah 3 kali (TitikA menuju titik B dihitung 1) atau dapat ditulis 0XXX9.

9 dapat dituju lewat 4 dan 8 serta 5

Dari 0 bercabang 3 yaitu menuju 1 2 dan 6  

Dari 2 pernyataan diatas didapat pertama 1 2 atau 6 dan singgahan ketiga 4 8 atau 5. Selanjutnya cari singgahan ke 3 melalui gambar yang diberikan. Didapat kombinasi

  1. 01349
  2. 01389
  3. 01259
  4. 02349
  5. 02389
  6. 02549
  7. 02589
  8. 02749
  9. 02789
  10. 06749
  11. 06789
  12. 06259
Jadi ada 12 jalur dengan 4 penerbangan.

16.  Untuk  menghindari  kemungkinan  cuaca  buruk,  beberapa  rute  penerbangan  akan  dibatalkan.  Berapa  rute penerbangan  minimal yang  harus  ditutup  sedemikian  sehingga  banyaknya  rute  yang  bisa  diambil  dari  Kota-0  ke Kota-9  masih  tersisa  tepat  2  kemungkinan  rute? 

Pembahasan Soal OSP Informatika Komputer 2019 no 16.

9 dapat dituju dari 4 5 dan 8. Titik 5 hanya dapat diakses melalui titik 2 dan 0 ke 2 memerlukan 3 jalur berbeda. Sehingga dengan memangkas 2 rute selain 5 ke 9 yaitu 4 ke 9 dan 8 ke 9 kita sudah mendapatkan 3 rute utama yaitu

0-1-2-5-9

0-2-5-9

0-6-2-5-9

Agar hanya tersisa 2 rute pangkas salah satu dari 3 rute penerbangan dari titik 0 (misanya 0 ke 2) sehingga ada 3 rute yang dipangkas agar ada 2 rute dari 0 ke 9.




 



0 komentar:

Post a Comment